Translate

Friday 5 September 2014

Selamat Kepada Anggota MPR/DPR/DPD RI Dapil Kaltim-Kaltara

Meskipun Terlambat, tapi admin KALTARA34 ingin mengucapkan Selamat Kepada Anggota Dewan Terpilih Dapil Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara (Anggota DPD RI dan Anggota DPR RI) Periode 2014-2019. Semoga benar-benar memperjuangkan aspirasi masyarakat dan pemerintah daerah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara.
Anggota DPR RI Berdasar Suara Terbanyak :


1. H. Mahyuddin, ST, MM 
(Partai Golkar, 91.623 suara)
2. Luther Kombong 
(Partai Gerindra, 84.001 suara)
3. Dr. Hj. Neni Moernaeni, Sp.OG 
(Partai Golkar, 61.405 suara)
4. Hj. Norbaiti Isran Noor, A.Md 
(Partai Demokrat, 53.283 suara)
5. H. Hadi Mulyadi, S.Si, M.Si 
(PKS, 53.143 suara)
6. Awang Ferdian Hidayat 
(PDIP, 51.052 suara)
7. Hj. Kasriyah 
(PPP, 49.839 suara)
8. Drs. H. Achmad Amins, MM 
(Partai NasDem, 35.142 suara)

Anggota DPD RI :
1. Ir. Bambang Susilo, MM 
(271.658 suara)
2. Drs. Marthin Billa, MM 
(213.055 suara)
3. K.H. Muslihuddin Abdurrasyid, Lc, M.Pd.I 
(121.853 suara)
4. Aji Muhammad Mirza Wardana, ST 
(114.121 suara)
Rincian Suara Bisa dilihat di website www.KPU.go.id

Wednesday 3 September 2014

Tahun 2015 Kaltara Belum Gelar Pilgub

Tahun depan akan digelar Pemilihan Umum Kepala Daerah Provinsi, Kabupaten dan Kota secara serentak di 246 daerah. Untuk tingkat provinsi berjumlah sebanyak 7 daerah dan selebihnya tingkat Kabupaten dan Kota. Dari 7 Provinsi tersebut, Kalimantan Utara belum termasuk daerah yang akan menggelar hajatan lima tahunan tersebut.

Republika Online

Tuesday 2 September 2014

KPU Sedang Membahas PKPU Soal Pengisian Kursi DPRD Kaltara


KPU saat ini masih sibuk membahas peraturan KPU (PKPU) soal pengisian kursi anggota DPRD di daerah pemekaran. Bagaimana mekanismenya?

"Seperti di Kalimantan Utara (Kaltara) itu kan (pecahan) dari Kalimantan Timur (Kaltim). Di Kaltim ada 55 kursi, kemudian mereka ada lima-enam dapil di Kaltara itu hanya satu dapil yang tadinya delapan kursi," tutur Ketua KPU Husni Kamil Manik di ruangan kantornya, Jl Imam Bonjol, Jakpus, Selasa (2/9/2014).